Putaran kedua di Lapangan Maron, Temanggung, Jumat-Sabtu, 23-24 September kemarin jadi penutup gelaran 76 Trial Game Dirt 2022.
OTOPLUS-ONLINE | Pada kompetisi 76 Trial Game Dirt yang sudah-sudah, di akhir musim, crosser peraih poin terbanyak selalu dinobatkan jadi juara umum. Hadiahnya pun tak tanggung-tanggung, satu unit mobil.
Beda dengan musim kompetisi 76 Trial Game Dirt 2022 kali ini. Tak ada penobatan gelar juara umum.
“Tahun ini, Trial Game Dirt hanya diselenggarakan dua putaran saja. Gelar juara umum akan ditentukan kalau balap diselenggarakan minimal tiga putaran. Jadi tahun ini tak ada juara umum,” tutur Mariachi Gunawan dari Genta Auto & Sport.
Lebih lanjut Mariachi juga mengungkapkan, kenapa tahun ini Trial game Dirt hanya diselenggarakan dua putaran saja.
Dimulai dari putaran 1 di Purwokerto pada awal Juli lalu, kemudian putaran kedua sebagai penutup di Lapangan Maron Temanggung, Jumat-Sabtu, 23-24 September kemarin.
Mariachi Gunawan dari Genta Auto & Sport
“Sebenarnya tahun ini adalah tahun penjajakan untuk melihat respon peserta juga penonton setelah 2 tahun sebelumnya kita libur total akibat pembatasan segala macam kegiatan di masa pandemi”, terang wanita dengan sapaan akrab Ria ini.
Baca juga: Ivan Harry Jajal Monster Road Seri 1 Surabaya Usai Menangkan Trial Game Dirt Seri 1 Jember
Dan responnya luar biasa, “Dua putaran ini animo penonton dan pembalap luar biasa bahkan muncul wajah-wajah baru crosser muda yang mulai konsisten turun di Trial Game Dirt 2022 ini” imbuh Ria.
M. Rizky bersama sang mentor, Agha Riansyah
Sebut saja M. Rizky, crosser muda asal Sidoarjo Jawa Timur yang mulai tahun ini mengikuti jejak sang mentor crosser senior Agha Riansyah yang sudah lama malang melintang di ajang kompetisi Trial Game.
Selain itu ada nama Karendidz Wijanarko. Putra crosser senior Endi Wijanarko asal Surakarta ini juga mulai serius bertarung di ajang Trial Game Dirt.
Dan masih ada bibit-bibit muda lainnya yang mulai meramaikan serunya aroma kompetisi Trial Game Dirt.
Penonton masih tetap antusias menyaksikan Trial Game Dirt
Setidaknya ini bisa jadi salah satu barometer bahwa event sudah mulai bisa berjalan normal kembali. Di setiap putaran juga selalu dijejali oleh penonton yang antusias menyaksikan. Tak ada lagi pembatasan event tanpa penonton dan lain-lain.
“Semoga tahun depan penyelenggaraan Trial Game Dirt bisa diselenggarakan full seri seperti tahun-tahun sebelum pandemi dan bakalan ada juara umum lagi,” harap Ria menutup pembicaraan.
Teks dan Foto: dJansen
Comments