All-New BMW X1 dihadirkan dalam varian BMW X1 sDrive18i xLine mengisi segmen SUV kompak premium.
OTOPLUS-ONLINE I The All-new BMW X1 hadir dengan berbagai peningkatan baik dari segi desain dan teknologi. Generasi ketiga BMW X1 diluncurkan BMW Indonesia di Jakarta 28 Juli 2023.
Mengingat signifikansi dari model favorit ini, pada peluncurannya dihadiri juga oleh Manuel Sattig, Head of Government Affairs & Communications BMW Group Regions Asia-Pacific, Middle East, Eastern Europe, Africa; Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia; Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia dan jajaran manajemen dari BMW Group Indonesia.
All-New BMW X1 yang dihadirkan dalam varian BMW X1 sDrive18i xLine mengisi segmen SUV kompak premium ini kembali dirakit secara lokal oleh mitra strategis di BMW Production Network 2, PT Gaya Motor, Jakarta Utara.
Pada hari yang sama, BMW Group Indonesia mengumumkan keikutsertaan brand BMW dan MINI di ajang otomotif terbesar tahunan: Gaikindo International Indonesia Auto Show GIIAS 2023 pada 10-20 Agustus 2023.
Mengusung tema “The Next Level of Luxury”, BMW Group Indonesia kembali hadirkan BMW Group Pavilion di area Convention Hall dengan luasan area 2,100 m2 dan tampilkan 24 unit rangkaian kendaraan BMW terbaru. 15 unit kendaraan BMW terbaru dapat dicoba secara langsung oleh para pengunjung di area test drive premium BMW.
Manuel Sattig, Head of Government Affairs & Communications BMW Group Regions Asia-Pacific, Middle East, Eastern Europe, Africa, tunjukkan antusiasmenya dan mengatakan, pihaknya sangat bangga menjadi produsen kendaraan premium paling laris di dunia.
"Tahun lalu, kami mengirimkan lebih dari 2,1 juta kendaraan BMW kepada pelanggan yang puas di seluruh dunia. BMW selalu menempatkan pelanggannya sebagai inti dari semua yang kami lakukan, menginspirasi kami untuk meraih pencapaian besar baik secara regional maupun global, termasuk di Indonesia," kata Manuel Sattig.
Ia mengatakan, tahun lalu merupakan tahun terbaik dalam banyak hal, diperkuat dengan portofolio produk yang semakin populer, salah satunya permintaan pasar yang kuat untuk model kendaraan salah satunya BMW X1.
"Saya sangat senang dapat berada di sini hari ini untuk menyaksikan peluncuran model penting bagi BMW Indonesia, All-New BMW X1 rakitan lokal. Pengenalan kendaraan ini semakin menegaskan pentingnya pasar Indonesia bagi BMW. BMW Group sangat percaya pada potensi pasar Indonesia sebagai komponen penting dari strategi pertumbuhan global kami," tandas Manuel Sattig.
"Pelanggan kami di Indonesia menghargai kualitas dan inovasi. All-new BMW X1 bertujuan untuk melampaui ekspektasi mereka, menggabungkan kualitas premium, performa superior, dan teknologi inovatif. Kendaraan ini merangkum komitmen kami untuk hanya memberikan yang terbaik kepada pelanggan kami di Indonesia,” lanjutnya.
Sementara itu Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia juga memberikan komentarnya,
Ia mengatakan, setiap tahunnya, BMW Indonesia mendapatkan pengakuan yang lebih besar dari BMW AG atas pencapaiannya yang luar biasa.
Pada tahun 2022, BMW Group Indonesia mencatat penjualan tertinggi sejak didirikan pada tahun 2001, dengan mengirimkan 3.742 unit BMW dan MINI - naik 21% dibandingkan angka tahun sebelumnya sebesar 3.102 unit.
"Tahun ini, kami berada di jalur yang tepat untuk hasil yang lebih baik. BMW telah menjadi brand premium paling laris di Indonesia dalam enam bulan pertama tahun 2023, dengan peningkatan 28% dibandingkan tahun 2022," bangga Ramesh Divyanathan.
Ia menambahkan, BMW Seri 7 yang baru diluncurkan dan BMW X1 rakitan lokal terbaru, menunjukkan dengan tepat bagaimana BMW memanfaatkan berbagai teknologi untuk memberikan apa yang dibutuhkan dan diinginkan pelanggan.
"Dengan penggunaan berbagai mesin penggerak dan menyediakan pilihan bagi pelanggan, kami memastikan pertumbuhan yang konsisten dan peningkatan pangsa pasar. BMW X1 adalah model penting bagi BMW Indonesia, sebagai model awal ke keluarga BMW X," kata Ramesh Divyanathan.
Ia melanjutkan, model ini menawarkan pengalaman berkendara yang sporty menyatu dengan keserbagunaan BMW X di segmen kelas kompak premium.
"Sejak generasi pertamanya dihadirkan pada tahun 2009, lebih dari 2,7 juta unit BMW X1 telah terjual secara global. Dengan volume penjualan yang mengesankan, kami berharap BMW X1 terbaru dapat melanjutkan kesuksesan menjadi salah satu model terlaris kami,” pungkasnya.
Baca juga:
Teks: Nugroho Sakri Yunarto
Foto: BMW Indonesia
Comments