IONIQ 5 N juga sanggup berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 3,5 detik (3,4 detik dengan NGB)!
OTOPLUS-ONLINE I Hyundai Motor Company menetapkan standar baru untuk kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) performa tinggi melalui kehadiran IONIQ 5 N.
Sebagai gambaran, sebagai salah satu EV performa tinggi pertama di dunia, IONIQ 5 N mampu menghasilkan output daya maksimum 650 PS, dan torsi maksimum 770 Nm (dengan NGB) untuk pengalaman berkendara lebih bertenaga.
Selain itu, IONIQ 5 N dilengkapi dengan baterai generasi terbaru 84,0 kWh yang menampilkan dual motor listrik yang beroperasi hingga 21.000 RPM.
Kehadiran inovasi ini memungkinkan IONIQ 5 N menghasilkan output 448 kW/609 PS dan torsi 740 Nm (478 kW/650 PS dan 770 Nm dengan NGB diaktifkan) untuk pengalaman berkendara lebih menantang.
Spesifikasi ini mampu membawa IONIQ 5 N mencapai kecepatan maksimum hingga 260 km/jam dan berakselerasi dari 0 ke 100 km/jam dalam 3,5 detik (3,4 detik dengan NGB)!
Ini adalah pengalaman berkendara layaknya high performance car jenis ICE (internal combustion engine), atau kendaraan berbahan bakar bensin.
Tak hanya itu saja. IONIQ 5 N menggunakan teknologi baterai terkini yang mampu memberikan jarak tempuh lebih jauh dan proses pengisian yang cepat, sistem regenerative braking untuk meningkatkan efisiensi, serta opsi konektivitas generasi terbaru yang memungkinkan integrasi yang seamless dengan gaya hidup digital masa kini.
Hal ini dimungkinkan karena IONIQ 5 N menggabungkan platform Electric Global Module Platform (E-GMP) dengan teknologi motorsport Hyundai N Brand.
Model ini juga memanfaatkan keunggulan ‘Rolling Labs’ Hyundai N (RM20e, RN22e dan N Vision 74) untuk memaksimalkan kemampuan IONIQ 5 N sebagai kendaraan listrik high-performance.
IONIQ 5 N juga digadang-gadang mampu membawa pengalaman berkendara EV ke level lebih tinggi, dengan memaksimalkan tiga pilar DNA Hyundai N Brand, yakni:
1. ‘Corner Rascal’ yang menghadirkan kelincahan dan responsivitas kendaraan Hyundai N Brand dalam menikmati lintasan menikung.
2. ‘Racetrack Capability’ yang menitikberatkan pada daya tahan dan performa kendaraan Hyundai N Brand yang telah teruji di trek balap.
3. ‘Everyday Sportscar’ yang menawarkan kombinasi unik antara kenyamanan sehari-hari dan pengalaman fun to drive dari mobil sport.
Selain itu, IONIQ 5 N juga mengusung fitur dan teknologi revolusioner yang dirancang khusus untuk high-performance EV, sebagai berikut.
‘Corner Rascal’ yang menghadirkan kelincahan dan responsivitas kendaraan Hyundai N Brand dalam menikmati lintasan menikung.
‘Racetrack Capability’ yang menitikberatkan pada daya tahan dan performa kendaraan Hyundai N Brand yang telah teruji di trek balap.
‘Everyday Sportscar’ yang menawarkan kombinasi unik antara kenyamanan sehari-hari dan pengalaman fun to drive dari mobil sport.
Untuk lebih lengkapnya, berikut ini beberapa fitur canggih khas Hyundai N Brand yang dilengkapi dengan inovasi yang dirancang khusus untuk high-performance EV.
N Launch Control: Menyediakan daya tarik tiga tingkat untuk starter tercepat sehingga pengemudi bisa memacu IONIQ 5 N layaknya mobil balap profesional
N e-Shift: Memberikan sensasi kendali atas daya dan perpindahan gigi
N Pedal: Memberikan turn-in instan dan meningkatkan sensitivitas throttle, serta memprioritaskan cornering cepat dan bertenaga dibandingkan efisiensi daya
N Grin Boost: Meningkatkan akselerasi dengan 10 detik tambahan daya
N Active Sound (Ignition Evolution Supersonic): Menghasilkan suara EV yang futuristik dan suara deru knalpot menyerupai mesin ICE untuk pengalaman terbaik di belakang kemudi
N Drift Optimizer: Menyeimbangkan berbagai kendali kendaraan sesuai input waktu nyata
Torque Kick Drift: Memungkinkan clutch kick action layaknya kendaraan rear-wheel-drive ICE, sehingga pengemudi bisa mendapatkan inisiasi drift yang lebih cepat untuk berbagai situasi berkendara
N Race: Terdiri dari dua mode, yaitu “Endurance” yang mengontrol konsumsi energi untuk membawa pengemudi berkendara lebih lama di lintasan, serta “Sprint” yang memaksimalkan power kendaraan sehingga pengemudi bisa mencapai target waktu yang diinginkan selama melaju di lintasan balap.
N R-MDPS (Rack-Mounted Motor-Driven Power Steering): Memungkinkan steering ratio yang lebih tinggi dan feedback torsi yang lebih baik untuk menghasilkan pengalaman berkendara yang lebih hidup dari sebuah EV berperforma tinggi.
N Battery Pre-Conditioning: Mengoptimalkan sel baterai untuk menjaga temperatur dengan daya paling efisien melalui dua pilihan mode, yakni ‘Drag’ untuk optimalisasi daya dalam waktu yang terkontrol serta ‘Track’ untuk menjaga temperatur baterai tetap rendah untuk melalui lebih banyak lap.
N Brake Regen: Sistem region braking khas Hyundai N yang telah dioptimalkan untuk IONIQ 5 demi memberikan deselerasi yang maksimal dan transisi kecepatan yang mulus.
Vehicle-to-Load (V2L): Seperti IONIQ 5 standar, IONIQ 5 N juga dilengkapi dengan fitur V2L yang memungkinkan pengguna menggunakan daya dari baterai EV untuk mengecas perangkat elektronik, seperti sepeda elektrik, perlengkapan berkemah, hingga peralatan domestik, baik saat mobil dalam keadaan hidup maupun mati.
Semua fitur yang disebut di atas dirancang untuk meningkatkan pengalaman berkendara dan kontrol yang lebih baik, serta respons yang lebih cepat untuk pengalaman berkendara yang sejalan dengan konsep “Driving Fun” dari Hyundai N Brand.
Teks: Indramawan
Foto: Hyundai Motor Company
Kommentare