Chery Gresik Hadir dengan Konsep City Store dan Berlokasi di Icon Mall
- Editor
- 1 hari yang lalu
- 2 menit membaca
Chery Gresik berstatus sebagai dealer city store pertama di Jawa Timur dan ketiga di Indonesia.

OTOPLUS-ONLINE I Chery Gresik hadir untuk menjawab tingginya potensi pasar otomotif di wilayah Gresik dan sekitarnya.
Kehadiran kawasan industri yang berkembang pesat di Gresik, memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi lokal.
Hal ini mendorong peningkatan daya beli masyarakat dan kebutuhan akan kendaraan pribadi maupun komersial.
Dengan kombinasi antara pertumbuhan ekonomi lokal, karakteristik konsumen yang selektif, dan tren nasional menuju kendaraan ramah lingkungan, Gresik menjadi wilayah strategis bagi ekspansi industri otomotif di Indonesia.
Berlokasi di Icon Mall Gresik, dealer berkonsep city store yang diresmikan pada 15 April 2025 ini menjadi cabang keempat dealer Chery di bawah naungan PT Manang Sukses Abadi (MSA), sekaligus dealer Chery ke-46 yang beroperasi di Indonesia.
Kehadiran dealer ini juga menjadi tonggak penting karena statusnya sebagai dealer city store pertama di Jawa Timur dan ketiga di Indonesia, mengikuti kesuksesan Chery BSD City di Qbig BSD, Kabupaten Tangerang dan Chery Cibinong City Store di Cibinong City Mall (CCM), Cibinong, Kabupaten Bogor.

Sebagai dealer Chery pertama di Jawa Timur, PT Manang Sukses Abadi (Chery Manang) berkomitmen untuk memberikan pelayanan dan pengalaman terbaik serta menyeluruh kepada calon konsumen dengan showroom bernuansa modern dan dinamis yang menempati kavling seluas 180 meter persegi.
Di showroom ini, calon konsumen dapat melakukan eksplorasi produk hingga konsultasi pembelian.
"Sementara untuk kebutuhan perawatan rutin dan perbaikan, kami memiliki armada home service yang siap melayani kebutuhan dan permintaan konsumen,” tukas Cheliyono Jenardi Tejo, direktur PT MSA

“Kami menargetkan total 80 jaringan dealer yang akan beroperasi hingga akhir tahun 2025. Peresmian dealer Chery Manang Gresik lantas menjadi penanda dimulainya ekspansi Chery pada kuartal kedua tahun 2025, sekaligus mempertegas visi jangka panjang perusahaan dalam memperkuat eksistensi di pasar otomotif Indonesia melalui inovasi, kualitas produk, dan kepuasan pelanggan sebagai prioritas utama. Kehadiran dealer Chery Manang Gresik juga menjadi langkah strategis, mengingat potensi ekonomi lokal yang terus bertumbuh,” kata Sulistyo Nugroho, Head of Dealer Network Development PT Chery Sales Indonesia (CSI).

Sepanjang 2024, CSI rata-rata menjual 1.000 unit Chery berbagai model.

“Komposisinya 45% merupakan model ICE (Internal Combustion Engine) dan 55% adalah model EV (mobil listrik). Dengan bertambahnya jaringan dealer dan kehadiran model-model baru yang akan mengaspal tahun ini kami menargetkan dapat menjual sebanyak 2.000 unit per bulan,” pungkas Mochammad Firdaus Taufan Kusuma Praja, Great Regional Manager CSI.
Teks & Foto : Nugroho Sakri Yunarto
Comentários