top of page
Gambar penulisEditor

Jajal Peugeot 3008 Allure Plus (4): Penuh Fitur Canggih


Dibandingkan pesaingnya seperti Mercedes-Benz GLA, BMW X1 dan VW Tiguan, Peugeot 3008 SUV Allure Plus dibekali fitur paling lengkap. Desain yang disodorkan juga terlihat lebih bernuansa masa depan dibandingkan kompetitornya.


Full LED Technology

Untuk semua lampunya, Peugeot menanamkan Full LED Technology, Daytime Running Light, lampu kecil DRL akan meredup, lampu dekat dan jauh mengandalkan LED Projector, foglamp LED, sein berupa LED sekuensial.

  • Seluruh lampu depan menggunakan LED.

Cornering light yang akan menyala mengikuti arah gerakan roda. Cornering light sisi kanan yang menyatu dengan foglamp akan menyala ketika roda depan berbelok ke kanan begitu juga ketika berbelok ke kiri.

  • DRL di lampu belakang berbentuk cakar singa.

Lampu belakang unik karena ada DRL juga berupa 3 strip LED yang akan menyala terus. LED juga digunakan untuk lampu kecil, lampu rem, high mount stop lamp. Sementara lampu sein, lampu mundur dan lampu plat nomor dan foglamp belakang masih bohlam. Bahkan LED juga sudah digunakan pada lampu kabin depan dan belakang.

Magic Wash Wiper

Washer menyatu dengan wiper mencegah kaca tergores dan momen membutakan saat disemprotkan.

Semprotan wiper alias washer dirancang terintregasi pada bilah wipernya. Desain ini dipelopori oleh Peugeot 405 di era 90-an. Keuntungan dari desain ini selain tidak akan membutakan sesaat saat air wiper disiramkan ke kaca juga lebih hemat penggunaan air juga mencegah kaca baret tergores karet wiper yang kering. Kelebihan lain bilah wiper yang dipakai bukan model mahal dan tidak mudah didapatkan seperti kepunyaan Mercy.

i-Cockpit

Untuk membuka kunci pintu, kita tak perlu menekan tombol di Passive Keyless Entry-nya. Cukup kantongi kunci dan masukkan jari ke celah handle dan kunci pintu pun membuka. Begitu memasuki kabin, suasana masa depan langsung menyeruak dari desain dasbor hasil kreasi Peugeot Design Lab. Peugeot dengan bahasa desain i-Cockpit. Peugeot mulai menerapkan bahasa desain ini sejak tahun 2014.

  • Setting Dynamic juga bisa dilakukan dari menu i-Cockpit Amplify.

Lingkar setir berukuran kompak, head-up display, konsol tengah yang tinggi dengan diisi layar sentuh menjadikan standar baru berkendara khas Peugeot. Peugeot New 3008 SUV menjadi momen bagi Peugeot untuk meluncurkan generasi terbaru dari Peugeot i-Cockpit yang menawarkan pengalaman berkendara yang intuitif dan sensasional.

  • LED cabin mood light.

Permukaan dasbor berlapis material soft touch yang dipadu dengan bahan kain menyerupai denim di beberapa bagian. Harus diakui, inilah desain dasbor paling kece selama pengetesan mobil yang Otoplus-online lakukan setahun belakangan.

  • Masing-masing mode bisa dipersonalisasi dengan melakukan setting pada Lighting, Ambience dan Dynamic.

Suasana kalem di kabin bisa mendadak berubah saat kita mengubah menu pada i-Cockpit Amplify dari Relax ke Boost. Perubahan ini tak hanya mengubah aksen ambience light dan warna background instrument cluster dari biru ke merah.


Layar Multimedia

Ada dua layar sentuh jenis capactive di dasbor. Di tengah-tengah dasbor dihuni layar 8 inci Capactive Multifunction Colour Touchscreen dengan koneksi multimedia. Ada sangat banyak fungsi yang bisa diatur dari layar ini.

  • Menginformasikan peta dari menu GPS Navigation.

Media yang dapat dimainkan yaitu radio, Bluetooth, mirroring configuration via Apple Carplay/Android Auto juga GPS Navigation. Di layar ini juga terdapat menu i-Cockpit Amplify untuk mengubah suasana berkendara lewat pilihan Relax dan Boost. Melalui layar ini kita juga dapat melakukan setting sound staging dari sistem audio yang disupport oleh Arkamys 3D. AC dual zone auto climate control dengan ionizer.


Layar ini juga satu-satunya akses untuk mengontrol fungsi AC. Meski praktis, desain ini akan memaksa pengemudi untuk mengalihkan pandangan dari kemudi.


Pada layar 8 inci, kita juga dapat mengatur berbagai setting mobil seperti Active Lane Departure Warning System, Follow Me Home, Cornering Light, sensor parkir, mereset tekanan angin ban, Welcome Light, mengaktif atau nonaktifkan wiper belakang otomatis ketika mundur, mengaktif atau non aktifkan spion agar turun saat mundur, mengubah warna ambience light.

  • Setting wifi dilakukan melalui layar multimedia ini.

Selain itu mengatur brightness, setting wifi, meneNtukan pintu mana saja yang akan membuka saat unlock, mengaktif atau nonaktifkan bagasi elektrik, mengaktif atau nonaktikan fitur gesture kaki di pintu bagasi, mengaktif atau non aktifkan pengenalan rambu lalu lintas dan peringatan perhatian berkendara. Luar biasa banyak kan?


Saking banyaknya, Peugeot memudahkan pengguna dengan memberi shortcut. Pertama  berupa sentuhan 3 jari ke layar tersebut bila ingin kembali ke menu utama. Kedua, deretan tombol yang mereka sebut Piano Key Toogle Switch. Setiap tombol shortcut untuk masuk ke menu-menu utama.


Instrument Cluster

Berupa layar capactive 12,3 inci yang isi tampilannya bisa diubah. Ada tombol tersembunyi di sudut sebelah kanan untuk melakukan reset tripmeter dan memantau periode servis berikutnya. Sedangkan tombol di sudut sebelah kiri untuk menyala atau mematikan lampu di bawah instrument cluster.

  • Tampilan instrument cluster pada mode Minimum, Dials, Driving, dan Personal.

Ada empat pilihan tampilan yang bisa dipilih, Minimum, Dials, Driving dan Personal. Atraksi grafis saat menggonta-ganti tema sungguh keren, auranya futuristik banget. Pada tampilan Minimum, instrument hanya akan menampilan informasi terbatas di layar bagian tengah saja. Informasi yang disodorkan hanya angka kecepatan, informasi Traffic Sign Recognition dan indikator posisi gigi.


Di pilihan Dials akan tampil informasi spidometer di sisi kiri dan takometer di kanan. Untuk pilihan Driving, kontennya seperti pada mode Dials dengan animasi roda berskala yang menunjukkan informasi kecepatan di bagian kiri dan takometer di sisi kanan. Bagian tengah muncul gambar animasi New 3008 tampak dari buritan.


Pada pilihan Personal, informasi yang ingin ditampilkan di sisi kanan dan kiri bisa dipilih sesuai kebutuhan kita. Pilihan untuk sisi kiri berupa informasi G-Force Meter, temperatur, Power Boost, Torque Meter. Sementara pilihan informasi untuk sisi kanan ada diantaranya informasi berkendara seperti konsumsi bahan bakar rata-rata, sisa jarak tersisa. Pada mode Personal, instrumen juga bisa menampilkan status mobil seperti jika ada pintu yang masih belum rapat atau terbuka pilihan Active Grip Control dan lainnya. Cool!


Teks & Foto: Nugroho Sakri Yunarto

Comments


bottom of page