Mobil Listrik BMW iX xDrive40 ini dipasarkan seharga dua milyar lebih.
OTOPLUS-ONLINE bersama BMW iX xDrive40.
OTOPLUS-ONLINE I BMW iX terpilih sebagai kendaraan resmi para presiden dan perdana menteri dari 10 negara peserta KTT ASEAN ke-42 yang diadakan pada tanggal 9-11 Mei 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) menyiapkan tiga belas BMW iX xDrive40 yang harga OTR per unitnya Rp2.398.000.000.
OTOPLUS ONLINE mendapat kesempatan untuk merasakan rasa berkendara Sport Activity Vehicle (SAV) full electric yang diklaim mengadopsi seluruh teknologi BMW ini.
Berikut rangkuman kelebihan dan kekurangannya.
Kelebihan
Desain Futuristik
Desain iX dibuat oleh BMW Designwork Cina yang dikepalai Shuai Feng dengan desainer Lee Tianyuan dan Lee Chung-Kyo. Itu menjawab kenapa desain BMW iX seperti kehilangan identitas BMW sejati.
Untuk efisiensi maksimum, BMW iX didesain aerodinamis dengan detail khusus seperti window line atau garis luar jendela yang mengecil ke arah belakang, dikenal sebagai “Streamfloe” sehinggamenghasilkan Coefficient of Drag (cd) sangat kecil, hanya 0,25.
Sebagai gambaran, rata-rata mobil masa kini memiliki cd antara 0,30-0,34.
Setiap detail menyatu mulus ke dalam bahasa desain modern yang diciptakan BMW sehingga memberikan kesan tampilan yang dibuat dari satu cetakan.
Desain ini mengacu pada BMW iX SHY TECH CONCEPT, dimana konsep ini berfokus pada penumpang dan memungkinkan teknologi modern di BMW iX sebagai latar belakang menyatu sampai dibutuhkan atau diinginkan secara eksplisit.
BMW menyebut doorhandle warna cooper ini flush handles, yang makin tampak futuristik dengan frameless window.
Contohnya doorhandle yang kini tak lagi mekanikal melainkan sepenuhnya elektrik sehingga memungkinkan desainnya diciptakan menyatu dengan desain bodi.
Homy Interior
Desain dasbor datar dengan BMW Curved Display yang besar.
Seperti halnya eksterior, interior iX didesain dengan sangat detail dan teliti. Tak hanya mempertimbangkan tampilan dari sudut pandang mata manusia, Jessica Covi, Project Lead Digital Design Experience mendesainnya dengan memasukkan perasaan dari sudut pengemudi dan penumpang saat berada di dalamnya.
Joknya didesain ramping namun tetap nyaman.
Hasilnya menjadi sebuah interior kendaraan yang terasa homy untuk dihuni. Terlebih Gernot Schmierer, Head of BMW Group Design User Experience menyematkan teknologi grafis dari infotainment display maupun instrument display yang mampu mendorong interaksi penggunanya, tak terduga, menyuguhkan tampilan piksel sempurna namun tetap bernilai seni tinggi pada waktu bersamaan.
Free standing floating centre console alias konsol tengah model terapung bebas ini terbuat dari kayu bersertifikasi FSC (Forest Stewardship Council).
"BMW iX yang digunakan pada KTT ASEAN 2023 adalah Sport Activity Vehicle full-listrik premium modern yang dirancang secara cerdas untuk menghadirkan interior modern yang nyaman, luas dan kemewahan minimalis. BMW tetapkan standar tinggi untuk keberlanjutan dimulai dari konsep kendaraan, pemilihan bahan, ekstraksi bahan baku, dan proses produksi BMW iX," ujar Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia.
Fitur
Konstruksi sasis terbuat dari serat karbon yang sangat kuat namun ringan.
Seperti kami sampaikan di paragraf awal, BMW iX mengadopsi seluruh fitur dan teknologi yang tersemat di semua lini produk BMW. Fitur-fitur keselamatan pasif contohnya, selain airbag depan dan samping, BMW juga menyematkan airbag kepala di baris pertama dan kedua.
Di balik gril dengan desain kontroversial ini tersembunyi sistem radar canggih.
Dudukan ISOFIX untuk kursi anak terdapat di dua sisi tempat duduk di baris tengah. Seatbeltnya sudah dilengkapi dengan fitur Active Protection.
Bagian bawah dibuat rata, bahkan lengan ayun diberi cover plastik untuk mengurangi hambatan angin.
Sistem rem ABS didukung Dynamic Stability Control (DSC) yang kemampuannya diperluas dengan menyertakan fitur Cornering Brake Control (CBC), Automatic Stability Control (ASC), Dynamic Brake Control (DBC), Electronic Differential Lock Control (EDLC), and Dynamic Traction Control (DTC). Kolaborasi berbagai fitur itu dibutuhkan untuk menjaga stabilitasnya saat bermanuver mengingat bobotnya mencapai 2,4 ton lebih.
BMW juga membekali iX dengan Tyre Pressure Monitoring System, warning triangle, acoustic protection untuk pejalan kaki, tyre repair kit dan crash sensor.
Teknologi
Fitur Comfort Access System memudahkan pengguna untuk masuk dan keluar karena kunci dapat otomatis membuka dan mengunci tanpa harus menekan tombol.
Aksen futuristik ditampilkan dari welcome light carpet dan ambient light yang warnanya dapat dipilih sesuai selera.
Tidak ada tuas pembuka pintu karena untuk membukanya cukup dengan menekan tombol.
Seperti di line up tertinggi di seri BMW terbaru lainnya, teknologi BMW Laserlight dengan fitur BMW Selective Beam. Expanded exterior mirror package turut ditambahkan.
Untuk membantu pengemudi bermanuver saat parkir atau yang malas parkir sendiri lantaran dimensinya yang tergolong besar, disematkan teknologi Parking Assistant Plus dengan fitur park assistant of parallel/lateral parking, reversing assistant, lateral parking aid and Surround View System with Top View, Panorama View and 3D View.
Crystal iDrive knob, cyrstal transmission switch.
Sementara guna meningkatkan keamanan ketika melaju di tol, BMW membekali iX dengan teknologi Driving Assistant meliputi Lane Departure Warning, Lane Change Warning with active return.
Ada juga fitur Front Collision Warning yang memungkinkan sistem melakukan pengereman otomatis (Brake Intervention) termasuk dari kemungkinan risiko tabrak belakang, Rear Collision Prevention. Sampai fitur Dynamic Cruise Control-nya mampu melakukan fungsi pengereman mandiri.
Sistem audio Harman Kardon.
Pada sisi kenyamanan, iX dibekali teknologi IconicSounds Electric, di interior juga eksteriornya. Untuk mengisi IconicSounds komposer kenamaan asal Jerman, Hans Zimmer didaulat untuk menciptakan komposisi musik yang sesuai untuk setiap mode berkendara yang dipilih.
Terdapat total 20 spiker.
Untuk kenyamanan penumpangnya selain sistem AC 4 zona, disediakan Flexible Charger (Mode 2), jok multifungsi yang dapat disetel secara elektrik dan memiliki fungsi memori.
Ini merupakan atap kaca panorama terbesar yang pernah dipasang di BMW, menciptakan kesan ruang yang mengesankan. Kaca yang digunakan sudah dijejali teknologi electrochromatic yang akan mengubahnya jadi tidak transparan hanya dengan menekan tombol sehingga tirai tak lagi dibutuhkan.
Atap kaca panoramiknya dilengkapi teknologi electrochromatic yang memungkinkan warna kaca berubah dari bening ke transparan dan sebaliknya hanya dengan menekan tombol yang dibenamkan dekat kaca spion tengah.
Mode berkendara dapat dipilih dari Information display berukuran 12,3 inci ini.
Masih terkait unsur kenyamanan, BMW melengkapi iX dengan fitur Comfort Access System meliputi welcome staging and, automatic locking/unlocking while moving away approaching the car, Soft-Close function for doors, Frameless doors, Luggage compartment separating net.
Melimpah kan? Pantas jadi kendaraan pilihan untuk para pimpinan negara.
Performa Sangar
Di dalam kabin, suara luar yang masuk sangat minim, kabinnya hening.
BMW iX xDrive40 dibekali dua motor listrik dengan output total 326 Daya Kuda dan torsi 630Nm yang disematkan pada setiap poros roda sehingga menjadikan SAV ini sebagai kendaraan All-Wheel Drive berkemampuan hebat.
Meski bobotnya menyentuh 2,44 ton, ia mampu berakselerasi 0-100 km/jam hanya dalam tempo 6,1 detik saja.
Dimensinya seukuran dengan BMW X5.
Serunya setiap injakan pada pedal akselerator diterjemahkan secara presisi dan spontan dengan tetap respon kemudi yang direct menjadikan mobil ini sangat menyenangkan untuk dikendarai.
Oya, OTOPLUS ONLINE juga coba merasakan fitur Launch Control yang telah tersemat sebagai standar. Fitur ini secara signifikan membantu iX melesat dengan cepat dari kondisi diam.
Konsumsi Energi
Sistemnya memungkinkan diisi daya 200 kWh.
BMW iX xDrive40 menggunakan baterei Lithium Ion berkapasitas maksimal 76,6 kWh (dengan kapasitas yang dapat terpakai 71 kWh). Berdasarkan perhitungan WLTP (Worldwide harmonized Light Duty Test Procedure), baterei bertegangan nominal 330 Volt tersebut dapat menggerakkan SAV berbobot kosong 2.440 kg sejauh 390 km.
Konsumsi energi rata-ratanya berkisar 175-233 Wh/km atau Rp 455-605 per kilometer dengan asumsi pengisian dilakukan di Fast Charging (50 SPKLU yang tarifnya Rp 2.600/kWh. Sehingga masih dengan besaran tarif itu, anggaran yang dibutuhkan untuk mengisi penuh batereinya tak akan lebih dari Rp 200.000 persisnya Rp 199.610.
Bandingkan dengan BMW X5 yang punya dimensi ukuran sama, X5 setidaknya butuh Rp 1,2 juta lebih (dengan asumsi harga BBM oktan 95 saat ini Rp 14.890) untuk mengisi penuh tangki berkapasitas 83 liternya.
BMW iX bisa dicharge dengan daya hingga 200 kWh, sehingga hanya butuh tak lebih dari 30 menit untuk mengisi penuh batereinya. Hanya saja stasiun pengisian tipe High-power Charging Station seperti itu belum tersedia.
Pilihan umum yang dimungkinkan dengan memanfaatkan Fast Charging Station 50 kW yang tersedia di SPKLU PLN, BMW Wallbox 11 kW yang menjadi paket penjualan iX atau kalau kepepet menggunakan Flexible Fast Charger 2,3 kW yang bisa dicolok di kebanyakan rumah tangga.
Kekurangan
Buka Pintu, Sistem Otomatis Shut Down
Bagasi dengan kapasitas 500 liter.
Sistem seketika akan OFF begitu pengemudi membuka pintu untuk keluar dari dalam mobil. Jadi ketika OTOPLUS ONLINE berulangkali keluar-masuk untuk mengubah arah mobil di sesi pemotretan, mobil ini pun berulangkali OFF-ON.
Waktu Pengisian Daya
iX xDrive40 merupakan versi paling murah dari jajaran keluarga iX, diatasnya ada iX xDrive50 dan iX xDriveM60.
Dengan kapasitas baterai cukup besar, mencapai 71 kWh, teorinya butuh waktu sekitar 71 menit untuk memenuhi kapasitas batereinya. Itu dengan asumsi pengisian dilakukan di Charging Station 60 kW di SPKLU.
Di Surabaya untuk sementara SPKLU berkemampuan sebesar itu baru tersedia di WTC dan jalan Dr Soetomo.
Sementara bila pengisian dilakukan di SPKLU dengan kemampuan pengisian daya 25 kW, pengisian baterei akan butuh waktu hampir 3 jam. Apalagi kalau pengisian dilakukan di rumah dengan daya semisal 7 kW bakal memerlukan waktu sampai 10 jam.
Housing kamera Ganggu Pandangan Penumpang
Kualitas kamera pendukung Driving Assistance System sangat baik.
BMW iX dilengkapi kamera untuk mendukung fitur Driving Assistance. Kamera itu ditanam di sisi tengah atas pada kaca depan. Kendalanya housing kamera cukup menyita luas penampang kaca depan sehingga keberadaannya sedikit mengurangi kenyamanan visibilitas para penumpang khususnya penumpang belakang.
Headrest Pocong
Ruang kaki belakang melimpah tapi pandangan ke depan terhalang headrest pocong jok depan.
Memang sih jok depan ini nyaman banget diduduki tapi bentuk headrest yang menyatu atau kerap disebut jok model pocong tampak menjulang sehingga mengganggu pandangan penumpang di belakangnya.
Teks dan Foto: Nugroho Sakri Yunarto
Comments