top of page
Gambar penulisEditor

Kolaborasi MGPA, IMI, dan Dyandra Promosindo Kembangkan Sport Tourism

Upaya kembangkan wisata otomotif melalui paket tur nonton balap World Superbike Mandalika 2021

MOU Signing Ceremony antara MGPA-IMI-Dyandra Promosindo di kantor PP IMI di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta (19/10/21) (Foto: Instagram @hendranoorsaleh)


OTOPLUS-ONLINE I Menyambut gelaran WorldSBK Indonesia 2021 di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit pada 19-21 November 2021 mendatang, Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku promotor resmi MotoGP dan WorldSBK di Indonesia melakukan MOU signing dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI).


Penandatanganan kerjasama yang kemudian dilanjut dengan konferensi pers ini digelar di kantor Pengurus Pusat (PP) IMI yang ada di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta pada 19 Oktober 2021 kemarin.

Ricky Baheramsjah selaku Chief Executive Officer (CEO) Mandalika Grand Prix Association (MGPA)


Dalam sambutannya, Ricky Baheramsjah selaku Chief Executive Officer (CEO) MGPA mengatakan, penandatanganan MOU antara pihaknya dengan IMI adalah awal untuk kerjasama janga panjang ke depan.


"Kami melihat IMI sangat serius dengan kesuksesan gelaran WorldSBK di Mandalika ini," buka Ricky. "Dan kemitraan ini akan menjadi batu loncatan pertama, untuk melihat apa-apa saja yang bisa kita kerjakan bersama."

Bambang Soesatyo, Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI)


Sementara itu, Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum IMI, Bambang Soesatyo mengatakan, IMI punya rencana besar untuk menyukseskan sport tourism atau wisata olahraga, salah satunya balap.



"Kalau MotoGP nanti bisa berlangsung dengan baik, maka Pemerintah akan tingkatkan sirkuit Mandalika ini menjadi sirkuit Formula 1," kata Bamsoet, sambil menambahkan sebentar lagi pengerjaan sirkuit Formula 1 di Bintan dimulai.


"Juga beberapa sirkuit lain di beberapa tempat seperti Tanjung Lesung, Hambalang, Sentul, dan Surabaya yang siap menggelar multi-sport bertaraf internasional, mulai MotoGP, mini GP, rally, motocross, drag race dan lain-lain."



Terkait dengan program sport tourism juga inilah, pada kesempatan yang sama, IMI juga menggandeng Dyandra Promosindo, event organizer yang telah berpengalaman menggelar event otomotif internasional seperti Indonesia International Motor Show (IIMS).

Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo


"Dari 25.000 tiket WorldSBK Indonesia di Mandalika yang diijinkan untuk dijual sesuai dengan protokol kesehatan, IMI mempercayakan kepada kami untuk mendistribusikan 2.000 tiket untuk kalangan otomotif," jelas Hendra Noor Saleh selaku Presiden Direktur Dyandra Promosindo.



Dari 2.000 tiket yang dijual oleh Dyandra ini, 1.000 di antaranya bersifat ticket only atau beli tiket saja dengan pengurusan hotel, transport dan lain-lain dilakukan secara mandiri. Sementara 1.000 tiket lagi dijual berupa paket tur.

Penandatanganan MOU antara IMI dan Dyandra Promosindo (Foto: Instagram @hendranoorsaleh)


"Inilah yang kami tawarkan, karena kami sadar, bagi komunitas dan pecinta otomotif, nonton balap itu tidak hanya nonton balapannya saja. Tapi juga lifestyle atau gaya hidupnya, yang justru malah bikin kangen," senyum Kohen, sapaannya.



Untuk paket tur sendiri, Dyandra menawarkan tiga pilihan paket, yaitu paket Sultan, paket Juragan, dan paket Bos.

"Tentu yang membedakan adalah tempat duduk, serta layanan dan fasilitas lainnya. Malah kami juga sediakan paket Sultan Plus yang dilengkapi dengan helikopter untuk menuju ke sirkuit," jelas Kohen sambil menambahkan, pemesanan tiket baru bisa dilakukan pada tanggal 23 Oktober 2021.

Sesi press conference dilakukan secara offline maupun virtual


"Namun untuk pre-order sudah bisa dipesan di dyandratiket.com mulai sekarang setelah MOU signing ini," kata Kohen yang menyebut kisaran harga tiket mulai Rp600 ribu untuk ticket only, hingga Rp19,5 juta untuk paket tur.


Fakta-fakta menarik:

- Terkai sanksi Badan Anti Doping Dunia (WADA) yang menjatuhkan sanksi pada Indonesia berupa pelarangan pengibaran bendera Merah Putih karena dinilai tidak mematuhi aturan terkait doping, Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum IMI, Bambang Soesatyo memastikan bendera Merah Putih tetap berkibar di Mandalika.


- IMI Pusat bersama dengan IMI NTB telah merekrut dan melatih 600 orang warga setempat (Lombok Tengah) untuk dijadikan marshal, yang akan menerima sertifikasi dari FIM (Federasi Olahraga Sepeda Motor Internasional) dan IMI.


- Presiden Jokowi dijadwalkan akan menjajal trek di Sirkuit Mandalika beberapa hari ke depan.


- Harga tiket nonton WSBK Indonesia di sirkuit Mandalika paling murah adalah Rp600 ribu (standar internasional), namun demikian, Bambang Soesatyo meminta agar pajak sebesar 35% bisa diturunkan supaya tiket bisa lebih murah dan terjangkau.


- Komunitas Ducati Owners Club Indonesia menjadi customer pertama dengan pre-booking 100 tiket, yang dilakukan setelah MOU Signing Ceremony World Superbike Mandalika antara MGPA - IMI - Dyandra Promosindo.


- Sebagai Pembina di beberapa komunitas yang dinaungi IMI, Bambang Soesatyo memastikan komunitas Ferrari, Lamborghini, McLaren, Harley-Davidson, Ducati dan lain-lain akan turing dan hadir menyaksikan World Superbike Mandalika 2021.


- Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit memiliki kapasitas Grand Stand Seating lebih dari 50.000 tempat duduk, sementara Non-Seated Area (tribune berdiri) sanggup menampung 138.000 orang. Sementara Hospitality Suites berkapasitas 7.700 penonton. Namun demikian sesuai protokol kesehatan selama pandemi Covid 19 sementara ini hanya diperbolehkan menampung 25 ribu penonton saja.


- Gelaran WorldSBK Indonesia 2021 di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit pada 19-21 November 2021 mendatang adalah seri terakhir musim 2021, dengan selisih poin antara Toprak Razgatlioglu - Yamaha (531 poin), dan Jonathan Rea - Kawasaki (501 poin).


Teks dan Foto: Indramawan

コメント


bottom of page