Hyundai Motors Indonesia berikan pengalaman istimewa sepanjang penyelenggaraan GIIAS Surabaya 2024. Apa saja?
Uria Simanjuntak, Head of Public Relations Hyundai Motors Indonesia pada acara Surabaya Media Meet Up di Arunaya Resto Cafe (27/08/2024).
OTOPLUS-ONLINE I Jika Anda dan keluarga atau teman berkunjung ke Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2024, mulai 28 Agustus sampai 1 September di Grand City Convex, pastikan mampir ke booth Hyundai.
Pasalnya, PT Hyundai Motors Indonesia bakal memberikan pengalaman istimewa yang bisa dirasakan pengunjung sepanjang penyelenggaraan GIIAS Surabaya 2024.
Hal itu disampaikan Uria Simanjuntak selaku Head of Public Relations Hyundai Motors Indonesia pada acara Surabaya Media Meet Up di Arunaya Resto Cafe (27/08/2024).
Lantas apa saja keseruannya? Dan apa pula promo yang bisa dibawa pulang pengunjung saat melakukan pembelian?
Jajaran Produk Hyundai
"Kona adalah cikal bakal kendaraan listrik Hyundai di Indonesia. All New Kona Electric hadir melengkapi lini mobil listrik Hyundai dengan harga terjangkau tapi fitur berlimpah," ujar Uria Simanjuntak selaku Head of Public Relations Hyundai Motors Indonesia.
Pertama, konsumen Surabaya dapat melihat langsung dua model kendaraan listrik (EV) terbaru Hyundai hasil produksi Tanah Air.
Yang pertama adalah All-New KONA Electric, yakni EV pertama di Indonesia dengan baterai rakitan lokal berkualitas global.
Berikutnya IONIQ 5 N yakni mobil listrik pertama di Indonesia yang memiliki perforna tinggi.
Selain kedua model terbaru, booth Hyundai juga menampilkan lini kendaran Hyundai lainnya, seperti PALISADE, SANTA FE, CRETA, STARGAZER, dan IONIQ 5.
Test Drive
Tak hanya dilihat saja. Anda juga berkesempatan menjajal 5 unit kendaraan test-drive yang disediakan, yakni: IONIQ 5,
CRETA, STARGAZER X, dan All-New KONA Electric.
Beragam Permainan Menarik
Selain itu Anda bisa mengikuti permainan balap mobil Hyundai, yakni Type Racer Game, yang akan menguji ketangkasan dan kecepatan pengunjung dalam mengetik.
Tidak hanya itu, Hyundai juga menyediakan permainan interaktif lewat game bertajuk Pix ‘em up! yang akan memberikan informasi seputar milestone perjalananan Hyundai.
Semua permainan ini disajikan di dua area pameran interaktif dengan nuansa teknologi canggih.
Promo Eksklusif Hyundai di GIIAS Surabaya 2024
Ada berbagai program promo dari Hyundai selama GIIAS Surabaya 2024.
Selain beragam aktivitas menarik, para pengunjung GIIAS Surabaya 2024 yang ingin meminang mobil Hyundai impian juga berkesempatan mendapat promo eksklusif GIIAS Surabaya 2024, antara lain:
Lucky Draw & Lucky Dip
Lucky Draw 1 unit IONIQ 6 untuk setiap pembelian di GIIAS model apapun.
Ada juga Lucky Dip Program dengan total senilai ratusan juta rupiah, seperti: Shopping Voucher senilai Rp500.000, E-Money senilai Rp500.000, Samsung Galaxy Buds, Samsung Galaxy S24 Ultra, Sepeda MTB, dan Tas Thule.
Trade In
Tak kalah menariknya Trade-In Program yang akan mendapatkan benefit tambahan seperti:
Hyundai Loyalist mendapatkan voucher senilai 5 juta, dan Hyundai non Loyalist mendapatkan voucher senilai 3 juta
Kemudian ada juga myHyundai yang berikan voucher benefit voucher Siloam senilai Rp 500.000 bagi pelanggan yang melakukan SPK di GIIAS 2024.
Promo Agustus 2024
Selain promo GIIAS Surabaya 2024, pengunjung juga akan mendapatkan benefit tambahan khusus untuk customer selama bulan Agustus 2024:
Pertama ada Roda Keberuntungan Hyundai berupa undian 1 unit IONIQ 6 setiap bulannya untuk pembelian periode tahun 2024 model apapun).
Berikutnya ada White Label Hyundai Finance Program dengan berbagai kemudahan seperti:
Angsuran Ringan mulai dari 2 juta-an rupiah per bulan atau 80 ribu-an per hari selama 3 tahun.
Bunga 0% selama 2 Tahun dengan DP 20% khusus Hyundai Stargazer Prime, Santa Fe, IONIQ 5 dan IONIQ 6.
Bunga Rendah senilai 2,4% selama tiga tahun.
Uang Muka (DP) Rendah mulai dari 10%.
Benefit tambahan selama bulan Agustus 2024 berikutnya adalah EV Free Insurance All Risk dengan skema:
IONIQ 5 & IONIQ 5 Batik Edition Free All Risk Insurance selama 2 tahun
IONIQ 6 Free All Risk Insurance selama 3 tahun
Lalu ada juga benefit tambahan berupa
EV Home Charging Program untuk setiap pembelian EV model (IONIQ 5, IONIQ 5 N, IONQ 6 dan Kona).
Juga benefit EV Public Charging Service 50 kwh/bulan untuk setiap pembelian EV model (IONIQ 5, IONIQ 5 N, IONQ 6 dan Kona) melalui aplikasi myHyundai Indonesia.
Hyundai Before Service di GIIAS Surabaya 2024
Arie Hermawan Head of Marketing Department Hyundai Motors Indonesia ajak pengunjung cek kendaraan untuk mengetahui kebutuhan perawatan sebelum melakukan servis berkala di layanan Hyundai Before Service yang juga hadir di GIIAS Surabaya ini. Layanan berstandar global ini bisa dinikmati pengguna mobil Hyundai maupun merk lainnya.
Bagi pengunjung yang ingin melakukan pengecekan kendaraan untuk mengetahui semua kebutuhan perawatan sebelum melakukan service berkala, dapat bisa langsung mendatangi Hyundai Before Service, yang juga hadir di GIIAS Surabaya 2024.
Layanan berstandar global ini bisa dinikmati pelanggan Hyundai maupun pengguna merek kendaraan lain.
Adapun solusi di Hyundai Before Service meliputi:
Pengecekan kendaraan
Gratis pembersihan Air Conditioner
Pengisian angin
Gratis vakum interior
Sementara khusus bagi pemilik kendaraan Hyundai juga dapat menikmati layanan:
Pengecekan dengan Hyundai GDS
Gratis 2 liter oli (untuk ganti oli)
Voucher 20% untuk servis selanjutnya
Dengan mengunjungi booth Hyundai di GIIAS Surabaya 2024, Anda sekaligus berkesempatan menjelajah ekosistem produk dan layanan terkini Hyundai, serta menikmati pengalaman kepemilikan kendaraan yang berkualitas.
Teks: Adi Budi Kris. & Indramawan
Foto: Istimewa
Comments