Tetsuta Nagashima (Red Bull KTM Ajo) berhasil menjadi jawara Moto2 GP Qatar setelah start dari urutan ke-14!
Meski tidak melombakan kelas MotoGP, seiring dengan diberlakukannya kebijakan pemerintah setempat terkait antisipasi penyebaran virus Corona (baca: Gara-Gara Virus Corona, Kelas MotoGP Ditiadakan Di Seri Qatar), namun gelaran GP Qatar di sirkuit Losail yang menjadi seri perdana musim kompetisi 2020 (8/3) kemarin diwarnai duel seru para pembalap yang berlaga di Moto2 dan Moto3.
Keberhasilan Nagashima mengukir kemenangan pertamanya di Moto2 ini mengulang prestasi rekan satu negaranya, yakni mendiang Shoya Tomizawa.
Di kelas Moto2, pembalap tim Red Bull KTM Ajo, yakni Tetsuta Nagashima berhasil menjadi jawara setelah start dari urutan ke-14! Di posisi kedua ada Lorenzo Baldassarri, pembalap FlexBox HP 40 yang adalah pemenang GP Qatar 2019, disusul Enea Bastianini, rider Italtrans Racing Team di posisi ke-3.
Keberhasilan Nagashima dalam mengukir kemenangan pertamanya di Moto2 ini sekaligus mengulang prestasi yang pernah dibuat rekan satu negaranya, yakni mendiang Shoya Tomizawa yang juga sukses memenangkan seri pembuka Moto2 10 tahun silam juga di sirkuit Losail, Qatar.
Kemenangan Albert Arenas di kelas Moto3 GP Qatar menjadi kemenangan yang ke-100 KTM.
Sementara itu, pertarungan di kelas Moto3 berlangsung tak kalah serunya. Pembalap Aspar Team Gaviota - KTM, Albert Arenas berhasil merebut kemenangannya yang pertama setelah mengalahkan pembalap Petronas Sprinta Racing - Honda, John McPhee dengan selisih waktu hanya 0.053 detik saja setelah melalui duel yang menegangkan. Sementara di posisi ke-3 ada Ai Ogura, pembalap Honda Team Asia.
Albert Arenas (Aspar Team Gaviota - KTM) berhasil merebut kemenangannya yang pertama dengan selisih 0.053 detik saja atas John McPhee.
Dengan ditundanya putaran kedua musim kompetisi 2020 yang seharusnya digelar di Thailand pada 22 Maret dan diputuskan mundur dengan jadwal baru pada 4 Oktober mendatang, maka artinya, GP Texas Amerika menjadi seri pembuka dari kelas MotoGP pada 5 April. Meski demikian, ada kemungkinan juga seri ini akan mengalami penundaan, juga terkait masalah penyebaran virus Corona.
Revisi kalender musim kompetisi MotoGP 2020.
Di tengah ketidakmenentuan ini, beberapa tim MotoGP memutuskan untuk mengisi kekosongan jadwal balap ini dengan melakukan private test yang akan digelar di Jerez pada 18 – 20 Maret ini. Beberapa tim yang sudah memutuskan untuk melakukan tes adalah KTM, Honda, dan Suzuki.
Teks: Indramawan
Foto: MotoGP.com
Comentarios