top of page
Gambar penulisEditor

New Honda Scoopy Meluncur di Surabaya dengan Fitur Baru Tanpa Ada Kenaikan Harga di Tengah Isu Kenaikan PPN 12 Persen

New Honda Scoopy dipasarkan dengan harga mulai Rp23.727.000 on the road (OTR) Surabaya.

Prosesi launching New Honda Scoopy pada Selasa, 19 November 2024 hari ini.


OTOPLUS-ONLINE I MPM Honda Jatim secara resmi memperkenalkan New Scoopy pada Selasa, 19 November 2024 hari ini.


Sebelumnya, New Scoopy telah lebih dulu diperkenalkan oleh Astra Honda Motor (AHM) di Jakarta pada 5 November 2024.


Pada launching New Scoopy di Surabaya inilah, MPM Honda Jatim secara resmi merilis harga OTR ( on the road) Surabaya untuk motor matik fashionable ini.


New Honda Scoopy tidak mengalami kenaikan harga.


Menariknya, meski mengusung fitur baru yang lebih moderen, namun harga New Honda Scoopy ini tetap sama alias tidak ada kenaikan.


Ini tentu menjadi kabar gembira di tengah isu Pemerintah yang akan menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari 11 persen menjadi 12 persen mulai 1 Januari 2025.


Karena isu kenaikan tarif PPN ini, harga barang dan jasa diperkirakan akan naik, karena biasanya produsen dan penjual akan membebankan pajak itu ke konsumen.


Suwito M, Presiden Direktur MPM Honda Jatim.


"Inikan tergantung policy dari Pemerintah Daerah. Mau aplikasikan yang kayak bagaimana," komentar Suwito M, Presiden Direktur MPM Honda Jatim menjawab pertanyaan salah satu media yang hadir pada sesi press conference.


"Semoga setelah Pilkada nanti kita bisa duduk bareng untuk menentukan. Idealnya pemasukan pajak Pemerintah Daerah bertambah, tapi industrinya juga tumbuh," lanjut Suwito.


Semua keunggulan New Honda Scoopy dikupas dalam Workshop Teknologi.


Namun Suwito juga memberikan estimasi besaran kenaikan harga, jika seandainya Pemerintah Daerah Jawa Timur menetapkan kenaikan tarif PPN menjadi 12 persen.


"Dari 11 persen menjadi 12 persen artinya ada kenaikan 1 persen. Untuk harga motor Rp20 juta kenaikannya sekitar Rp200 ribu saja. Tidak terlalu tinggilah kenaikannya," kata Suwito.


New Honda Scoopy dipasarkan dengan harga mulai on the road (OTR) Surabaya Rp23.727.000.


Lebih detailnya, New Honda Scoopy ditawarkan dengan 4 varian dan 8 pilihan warna.


Varian Energetic hadir dengan dua pilihan warna yaitu Energetic Silver dan Energetic Red.


Varian Fashion hadir dengan warna Fashion Blue dan Fashion Brown.


Kedua varian ini dijual dengan harga on the road (OTR) Surabaya Rp23.727.000.


Sementara untuk New Scoopy varian Stylish terdapat pilihan warna Stylish Red dan Stylish Green.


Untuk New Scoopy varian Prestige ada pilihan warna Prestige White serta Prestige Black.


Kedua varian Prestige dan Stylish ini telah dilengkapi Honda Smart Key System, sehingga dipasarkan lebih mahal yakni Rp24.601.000 OTR Surabaya.


Menggunakan mesin 110cc SOHC dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI yang tergabung dalam rangkaian teknologi eSP (enhanced Smart Power) mampu hasilkan tenaga 6,6kW @ 7.500 rpm dengan torsi tertinggi di 9,2 Nm @ 6.000 rpm, namun tetap irit dengan konsumsi bahan bakar 59 Km/L.


"New Honda Scoopy menjadi salah satu skutik favorite masyarakat Jawa Timur. Dengan desain yang baru, kami yakin model ini akan memenuhi kebutuhan masyarakat yang menginginkan skutik unik dan fashionable untuk menemani beraktivitas sehari-hari,“ kata Suwito M, Presiden Direktur MPM Honda Jatim.


Sebagai informasi, meski harga tidak mengalami kenaikan, namun New Honda Scoopy memiliki beberapa fitur baru.


Desain Digital Panel Meter berkesan modern.


Dalam hal desain, pada area kemudi, New Honda Scoopy memiliki tampilan yang semakin berbeda dengan desain Digital Panel Meter berkesan modern.


Informasi dari Digital Panel Meter yang berdesain modern, dengan informasi yang lebih beragam seperti speedometer digital, penunjuk waktu digital, konsumsi bahan bakar rata-rata, real time, tripmeter, indikator Smart Key dan indikator baterai (khusus untuk tipe Smart Key), serta tampilan baru indikator ECO sebagai panduan berkendara efisien.


Juga area handle cover yang kini tertutup.


Pelek retro 5 palang.


Pembaruan juga ada pada tampilan velg berdesain 5 palang yang membuat kesan skutik fashionable ini kental dengan nuansa retro.


Console box lebih besar.


Sementara untuk fitur baru, New Honda Scoopy mempunyai ukuran console box yang lebih besar, menjadi 4 liter atau naik 1,3 liter dari generasi sebelumnya.


Sentuhan warna dan jahitan terbaru pada kulit jok, membuat skutik penggemar fashion ini, semakin bergaya dengan warna coklat pada varian Stylish, serta kombinasi dua warna hitam dan abu-abu pada varian Prestige.


Teknologi LED crystal block pada lampu depan diklaim sebagai yang pertama pada motor.


Desain terbaru pada area tata cahaya, selain menggunakan teknologi LED crystal block pada lampu depan.


Lampu belakang dengan desain baru.


Di bagian lampu belakang juga memiliki pembaruan desain yang turut menunjang keseluruhan desain New Honda Scoopy.


Behel untuk keamanan dan kenyamanan pembonceng.


Untuk menunjang keamanan pengendara dalam menggeser atau mendorongnya, model ini juga disematkan pegangan belakang yang fungsional dengan penyesuaian desain terbaru yang stylish.


Smart Key System terintegrasi dengan Answer Back System dan alarm anti maling.


Fitur unggulan lain pada New Honda Scoopy juga dipertahankan, penyematan Honda Smart Key Sistem untuk tipe Smart Key hadir terintegrasi dengan Answer Back System dan Antitheft Alarm atau alarm anti-maling sehingga semakin menunjang keamanan serta kemudahan.


Tak ketinggalan disematkannya USB Type-C Charger yang semakin mempermudah mobilitas harian penggunanya.


Hook multi fungsi.


Fitur lainya adalah Multi-Function Hook yang bermanfaat untuk menggantungkan barang bawaan secara praktis dengan desain yang dapat dilipat apabila tidak digunakan.


Regional Public Launching

Media mencoba langsung performa New Honda Scoopy melalui sesi test ride agar dapat merasakan performanya.


MPM Honda Jatim akan memperkenalkan lebih dekat kepada masyarakat Jawa Timur melalui gelaran Regional Public Launching (RPL) yang akan di gelar di 2 Kota yaknis Surabaya dan Malang.


Konsumen yang hadir berkesempatan mencoba langsung performa New Honda Scoopy melalui test ride dan berkesempatan mendapatkan promo menarik seperti Helm Eksklusif (khusus pembelian kredit) & Lucky Draw Direct Gift.


Teks & Foto: Indramawan

Comments


bottom of page