top of page
Gambar penulisEditor

Satria Dimodifikasi Jadi Chopper, dan Dicat Pakai Taibantenk

Kreasi Spawn Custom Garage Surabaya.

OTOPLUS-ONLINE I Sebagai motor underbone, Suzuki Satria FU memang jarang digunakan sebagai basis modifikasi chopper. Tapi karena kegabutan di bengkel, tim Spawn Custom Garage iseng bikin chopper dari basis motor bebek ini

“Mewujudkan konsep chopper dari basis Satria ini, kami bikin coretan dulu di selembar kertas. Lalu kami rundingkan dengan tim. Setelah oke, lalu kita bikin desain detail melalui program komputer,” buka Andy Tenggara selaku owner bengkel modifikasi yang ada di Jl. Legundi, Genteng, Surabaya ini.

Diakui oleh Andy, memang pengerjaan bagian rangka adalah yang paling sulit dikerjakan. “Sebab kita bikin ulang rangka dari awal menggunakan mesin yang hampir jarang digunakan penggiat motor custom,” kata Andy.

Ditambahkannya, paling sulit adalah bagaimana menemukan penempatan mesin yang presisi, sekaligus enak dipandang.

Lanjut kaki-kaki, tim Spawn Custom Garage sepakat mengusung roda depan diameter 21 inci, dan belakang menggunakan 18 inci. “Bagian tromol kita bikin sendiri dari besi utuh lalu kita bubut dan bentuk sendiri,” lanjut Andy.

Untuk sistem pengereman, hanya menggunakan disc brake belakang bawaan Satria, sedangkan bagian depan minus rem sebagaimana ciri khas old school chopper yang mengejar kesan minimalis.

Berikutnya tinggal pengerjaan body. Semua dibuat dengan cara handmade. Mulai dari tangki, kotak aki dan kelistrikan, juga fender atau sepatbor belakang.



“Lalu kami lakukan finishing dengan cat dan warna yang jarang digunakan oleh pecinta motor custom, yaitu bunglon 6 warna. Jika dilihat dari beberapa sudut yang berbeda, warna akan berubah sesuai pencahayaan dan dan sudut pengelihatan,” pungkas Andy yang memesan khusus cat chameleon special effect produk dari Taibantenk, Tasikmalaya.


Data modifikasi:

Basic: Suzuki Satria FU Fork depan: Megapro (custom) Shockbreaker belakang: HD Sportster Pelek depan: Rossi 21/160 Pelek belakang: Rossi 18/350 Ban depan: Swallow Sprinter 21/300 Ban belakang: Swallow Classic 18/450 Tromol: custom Sistem pengereman: original Satria FU Setang: handmade Raiser: handmade Lampu depan: aftermarket Lampu belakang: aftermarket Footstep: handmade Sissybar: handmade Jok: handmade Gas: Daytona Handgrip: Classic Handle: handmade Cat: Bunglon 6 warna (produk dari taibantenk)


Pemilik & Bengkel Modifikasi: Spawn Custom Garage

Website: www.spawngarage.com

Instagram: @spawn garage


Teks: Indramawan

Foto: Arianto Sasongko

Comments


bottom of page