Secara dimensi, antara LEXi LX 155 dan Lexi 125 tidak banyak berbeda sehingga aksesoris Lexi 125 bisa dipakai untuk LEXi LX 155.
OTOPLUS-ONLINE I Yamaha belum merilis aksesori resmi untuk LEXi LX 155.
Namun demikian menurut Ilham Wahyudi selaku GM Service Yamaha STSJ, main dealer sepeda motor Yamaha untuk wilayah Jawa Timur, LEXi LX 155 bisa tampil keren dengan menggunakan aksesoris resmi Lexi 125.
"Secara dimensi, antara LEXi LX 155 dan Lexi 125 tidak banyak berbeda sehingga aksesoris Lexi 125 seperti cover front fork, top box, bracket dan lain-lain bisa dipakai untuk LEXi LX 155," kata Ilham.
Begitu pula untuk aksesoris berupa USB Charger + Pocket Lexi 125.
"Secara dimensi dan letaknya sama dan tipe electric power socketnya berbentuk lighter ya. Jadi electric power socket ini bisa digunakan untuk LEXi 155," lanjut Ilham.
Ia menambahkan kalau Lexi 155 pakai spesifikasi 1A 12V.
"Jadi maksimal arus tidak lebih 5 ampere apabila akan menggunakan electric power soket untuk keperluan selain untuk charge hp," tutur Ilham.
Sebagai informasi, Yamaha Genuine Accessories (YGA) untuk Lexi 125 bisa diakses di https://www.yamaha-motor.co.id/part-accessories/accessories/
Adapun aksesori resmi untuk Lexi 125 tersebut meliputi:
Cover Front Fork dengan part code 90798-CO115 dan harga eceran yang disarankan Rp45.500.
USB Charger + Pocket LEXi dengan part code 90798CO17800, dan harga eceran yang disarankan Rp111.500.
30L Top Box W/Kit Case Support dengan part code 2DP-284A8-A0, dan harga eceran yang disarankan Rp990.000.
Rear Carrier SHAD LEXi dengan Part Code 90798-C0207, dan harga eceran yang disarankan Rp399.000.
Low Down Seat LEXi dengan Part Code 90798-C0230, dan harga eceran yang disarankan Rp242.500.
Back Rest SHAD (PAD Only) dengan Part Code 90798-C0208, dan harga eceran yang disarankan Rp454.500.
Bracket Backrest SHAD (Bracket Only) dengan Part Code 90798-C0209 dan harga eceran yang disarankan Rp394.000.
Teks: Indramawan
Foto: Yamaha Indonesia
Commentaires